Catatan dan Testimonial Worskhop No Excuse! May 2010











Catatan dan Testimonial
Workshop No Excuse! 2010
Alhamdulillah sepanjang tahun 2010, workshop No Excuse! telah diadakan dalam berbagai kesempatan. Bagaimana tanggapan para peserta?
Mari simak kesaksiannya.


"Alhamdulillah, acara sesuai dengan yang saya impikan. Memberi dan membakar semangat untuk bangkit dan menjadi bahagia dan berdaya."
Rina Susilawati
"Sebuah workshop yang sangat LUAR BIASA yang pernah saya ikuti dari sekian banyak workshop atau seminar motivasi lainnya. Materi BAGUS, penyampaian baik, dan fasilitas memadai, dan tempat oke banget. Harus terus berlanjut dan diadakan terus."
Wahyudi S
"Subhanallah...baru pertama kali saya ikut workshop yang menggugah jiwa saya untuk menuju sukses. Banyak ilmu yang saya dapatkan di workshop ini.
Saya berjanji, saya adalah orang sukses yang akan menggapai mimpi-mimpi saya.
Terima kasih buat Pak Isa Alamsyah, Bu Asma Nadia serta Pak Agung Pribadi.
You are my best inspirator. Saya Bisa!"
Wunubullah
wunu_akabo@yahoo.com
"Hari ini saya sangat bahagia. Pertama karena suami mau ikut training No Excuse!
Kedua, karena bertemu dengan pasangan yang menjadi inspirasi buat saya, Mba Asma dan Mas Isa. Semoga mulai hari ini, saya dan suami lebih kompak beraksi meraih mimpi-mimpi kami, juga mimpi orang-orang terkasih. Amin. Merci beaucoup!
Halida Agustina
"Saya sangat menyukai acara workshop ini. Saya mendapatkan semangat baru untuk bangkit dan mengubah hidup, berani bermimpi tentang semua impian yang sebelumnya tidak pernah saya impikan. Acaranya top banget. Seru! Mengharu biru! Penuh semanagat! Pokoknya aseek banget! Pengen ikut acara No Excuse lagi. :)
Ummu Hafsah
"Walaupun awalnya saya mengikuti acara ini "dipaksa suami", ternyata saya menyukai workshop ini. Saya menemukan banyak hal di workshop ini. Semangat, mimpi-mimpi, dan wawasan baru yang saya yakini saya pasti mencapainya. Saya merasa lebih termotivasi untuk menjadi sukses ...sukses...dan sukses. Secara keseluruhan: MEMUASKAN..."
Kumala Amriwansyah
"Workshop No Excuse! dahsyat, bisa semakin meyakinkan saya untuk menjemput kesuksesan saya dan mewujudkan segala mimpi yang membuat saya bisa! untuk bahagia dan berdaya. Workshop No Excuse juga so emosional."
Terima kasih Pak Isa Alamsyah dan Mbak Asma Nadia"
Ida Suryani
"Menurut saya, workshop No Excuse! ini sangat luar biasa dan memotivasi. Setelah mengikuti workshop ini, saya menjadi yakin untuk memulai usaha dan menggapai semua mimpi-mimpi. Kalau bisa waktunya diperpanjang."
Fitria Rachmania
"Banyak orang yang bermimpi tapi belum tahu bagaimana cara mewujudkannya.
Tapi di workshop ini memberikan banyak cara dan motivasi untuk mewujudkannya."
Dita Haryani
"Sangat memotivasi. Memang lingkungan positif itu harus dicari. Semakin yakin kalau kita bisa mencapai dreams tapa ada "excuse."
Herlina
"Saya lebih termotivasi lagi untuk bisa lebih maju.
Setelah untuk beberapa menit saya ngobrol dengan Pak Isa, saya jadi termotivasi untuk bisa mengubah kepribadian saya yang pendiam menjadi lebih interaktif."
Piviet
"Acaranya seru, inspiratif dan sangat memotivasi. Materinya padat dan visinya bagus.
Rasanya tidak cukup waktu sehari. Salut buat Mba Asma dan Pak Isa."
Fath Q
"Alhamdulillah. Workshop No Excuse! bagus, sangat bermanfaat untuk membuka mata, hati, telinga untuk menjadi orang yang lebih baik dan bermanfaat untuk diri sendiri, keluarga dan lingkungan"
Ira Hastuti
"Workshop No Excuse! luar biasa. Saya yakin kalau saya bisa!
Membuat saya lebih optimis dan No Excuse! untuk memulai sesuatu yang baru,
karena saya bisa!
Devina Kurniawati
"Banyak orang yang melakukan pembenaran atas hal-hal yang nggak penting (Nggak ada waktu, nggak ada temen, nggak ada dukungan). Sayang sekali sering menemukan pendapat ini disekitar saya. Saya setuju wokshop ini dijadikan acara rutin. Penting sekali."
Abdullah
"Isi workshop, cara penyampaiannya, bagus sekali!"
Andre Oentoro
"Saya senang dan terkesan dengan adanya acara ini dan saya termotivasi untuk bisa bangkit dan no excuse untuk maju membuat usaha dan terinspirasi menjadi orang sukses."
Vierly A.
"Workshop yang sangat menyentuh hati, penuh inspirasi dan pengalaman hidup.
A Charger for self development and aawareness.
Sesi sharingnya OK! Jadi lebih sadar kalau setiap orang punya masalah.
I'm not the only one who have big problems."
Nurma
"Setelah mengikuti workshop No Excuse! ini, saya merasa usaha yang selama ini hanyalah sebuah awal untuk terus melaju menuju sukses. Di mana selama ini masih banyak alasan-alasan yang mungkin saya jadikan sebagai dalih untuk maju. Aku bisa dan aku pasti bisa menjadi yangaku mau melebihi dari yang selama ini."
Yulis elisa
"Workshop No Excuse! membangkitkan semangat. Tidak ada alasan untuk tidak sukses.
Semua orang bisa sukses, apapun latar belakangnya."
Santi Nurhayati
"Pembicara dalam acara workshop ini sangat bagus dalam penyampaiannya."
Kenny S
"Saya sangat terkesan dengan workshop No Excuse!. Saya akan menjadi guru yang dibanggakan dan lebih kreatif demi karir saya ke depan dan menjadi ibu yang diidolakan anak-anakku."
Maesaroh
"Acaranya bagus dan memotivasi untuk mencapai impian tanpa excuse!"
Faradella
"Kesan saya terhadap workshop No Excuse! Bagus, memotivasi dan harus sering diadakan."
Agnis
"Acaranya bagus, memberi semangat"
Lisa Maesaroh
"Setelah mengikuti workshop No Excuse! saya semakin yakin bahwa saya adalah "Orang Besar."
Qotrun Nada
"Mengingatkan saya kalau selalu ada jalan keluar yang bisa dilakukan saat menemui kegagalan."
Fitria Agustina
"Acaranya bagus, teruslah berkarya sebagai anak negeri! Bravo Mba Asma, Mas Isa!"
Nurul Huda
"Acaranya luar biasa! Akurat, dinamis, efisien, disiplin. Pembicara sangat menguasai workshop!"
Reina
"Acara sangat bermanfaat dan menarik, membangkitkan kesadaran diri dan semangat. Pembawa materi OKEH banget."
Rimin Saputra
"Sangat terinspirasi dengan kutipan motivasi yang diberikan oleh Mba Asma dan Pak Isa. Terus tingkatkan materi No Excuse! agar lebih berkembang lagi."
Donald A.
"Acara No Excuse! Top Banget! Membangunkan saya dari "tidur" atau keterlenaan.
Saatnya bangkit dan buang excuse jauh-jauh!"
Nuril Izzah
"Acara ini sangat baik untuk memotivasi diri. Lebih sering diadakan!
Nani Samaryati
"Menarik, menambah pengetahuan dan membangkitkan semanagat untuk tetap berusaha."
Evita
Acara ini sangat bagus dan mampu memotivasi kita dalam kehidupan sehari-hari dalam melaksanakan tugas kita sehari-hari sebagai pekerja, orang tua, pasangan dan anggota masyarakat, agar kita tidak lagi mencari-cari alasan dalam setiap kegiatan ataupun dalam usaha mencapai impian kita.
Dessy Safitri
"Workshop No Excuse! ini bagus, sangat memotivasi untuk kita lebih maju dalam kehidupan"
Lusi Yenti
"Bagus, sangat bermanfaat dan membangkitkan inspirasi dan motivasi untuk sukses dan berkembang. Mohon selalu informasikan kalau ada workshop pengembangan diri semacam ini."
Yulia Hidayati
Dari hasil saya menyimak workshop "No Excuse!" Saya percaya dan yakin bisa untuk mengabaikan excuse dan harapan ke depan saya untuk no excuse! dalam menggapai mimpi-mimpi yang ingin saya capai!"
Iswandi

0 Comments

Post a Comment